KERJA SAMA WORLDWIDE GRAPHIC DESIGNERS (WGD) DAN PRADITA UNIVERSITY

by pradita | Feb 3,2021 | publication

Memasuki tahun 2021, Worldwide Graphic Designers yang merupakan mitra kerja sama Program Studi Desain Komunikasi Visual menyatakan bahwa akan tetap melanjutkan kerja sama dengan Pradita University. Melalui video singkatnya, Prof. Dr. Arafat Al-Naim, Advisor WGD, memaparkan bahwa pada tahun ini, program-program yang dapat mendukung proses belajar mengajar mahasiswa di Pradita University akan kembali digelar.

WGD merupakan forum nirlaba yang mewadahi para desainer grafis dari beberapa negara, yang mempunyai visi dan misi yang sama dalam mendukung mengembangkan pendidikan dan pengajaran desain komunikasi visual. Forum ini juga berfungsi sebagai tempat pertukaran ide dan kreativitas bagi para anggotanya yang merupakan para akademisi dari universitas-universitas di Amerika Serikat, Uni Emirate Arab, Tiongkok, Denmark, Hungaria, Polandia, Pakistan, Meksiko, Turki dan tentu saja Indonesia.

Dalam dua tahun terakhir, Pradita University dan WGD banyak melakukan kegiatan kerja sama, di antaranya ; pameran poster mahasiswa yang dilangsungkan secara rutin serta review karya desain mahasiswa.

Adapun program yang tetap akan dilaksanakan adalah pameran poster hasil karya mahasiswa serta penjajakan kerja sama akademik dengan universitas-universitas sesama anggota WGD.